Find Us On Social Media :

Paparan Sinar Matahari di Indonesia Bisa Mencegah Diabetes, Sudahkah Berjemur Hari Ini?

Sinar matahari di Indonesia cegah diabetes.

GridHEALTH.id - Salah satu anugrah Tuhan YME bagi Indonesia adalah, negara kita kaya akan sinar matahari.

Malah diyakini sinar matahari di Indonesia menyehehatkan, sebab Indonesia berada di daerah tropis.

Ketahuilah, menurut dokter Sedat Stündağ, dekan Fakultas Ilmu Kesehatan di Universitas Trakya di provinsi barat laut Edirne, di Turki Senin (23/08/2021), menyampaikan vitamin D terbentuk ketika pembuluh darah di lengan terkena sinar ultraviolet-B dari sinar matahari."Vitamin D hanya terbentuk dengan adanya sinar matahari serta kesehatan hati dan ginjal," katanya.

Jadi sangat disayangkan jika sampai kita dalam kesehariannya tidak pernah terpapar sinar matahari langsung.

Sinar Matahari Cegah Diabetes

Asal tahu saja, melansir laman P2PTM Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, sinar matahari bisa memperlambat penambahan berat badan dan mencegah kemunculan penyakit diabetes tipe 2.Dalam tulisan di jurnal Diabetes, para ilmuwan Inggris dan Australia mengatakan, kesimpulan ini didapat setelah paparan cahaya ultraviolet terhadap tikus-tikus membuat binatang ini lebih sedikit makan.Kajian ini juga memperlihatkan tikus-tikus ini lebih sedikit makan bukan karena vitamin D, yang dihasilkan tubuh ketika mendapatkan sinar matahari.

Baca Juga: Ada Bercak Darah di Bagian Putih Mata, Apakah Ini Berbahaya?

Salah satu ilmuwan yang melakukan kajian, Dr Shelley Gorman, mengatakan temuan ini menunjukkan cahaya matahari adalah bagian penting dari gaya hidup sehat."Paparan sinar matahari yang tidak berlebihan, digabung dengan olahraga dan konsumsi makanan sehat, bisa mencegah obesitas di kalangan anak-anak," ujar Dr Gorman, ilmuwan di Telethon Kids Institute, Perth, Australia.Para ilmuwan yang melakukan penelitian mengatakan kesimpulan harus ditanggapi secara hati-hati, karena tikus termasuk nokturnal, memiliki bulu, yang biasanya tidak terbiasa dengan paparan sinar matahari.Setelah terpapar sinar ultraviolet, tikus-tikus yang diselidiki juga memperlihatkan tanda-tanda yang lebih sedikit dari diabetes tipe 2.

Kerugian Jika Kurang Terpapar Sinar Matahari

Seperti yang telah GridHEALTH.id publish pada (29/10/2020), jika kita sampai kekurangan paparan sinar matahari rugi sekali.

Sebab berpeluang mengalami 5 masalah kesehatan berikut ini:

1. Masalah kulitKekurangan sinar matahari membuat seseorang kekurangan vitamin. Akibatnya terjadi masalah kulit, seperti psoriasis.