Find Us On Social Media :

13 Ciri Perempuan yang Paling Berisiko Mengalami Penyakit Batu Empedu

Penampakan batu empedu yang baru diambil dari tubuh Maia Estianty.

GridHEALTH.id - Batu empedu bukan sebuah penyakit baru di dunia medis. Namun setelah Maia Estianty mengelaminya penyakit ini mulai jadi perhatan publik.

Batu empedu adalah suatu kondisi ketika terbentuknya batu pada kantung empedu dengan gejala berupa nyeri perut mendadak.

Terkadang, ciri-ciri penyakit batu empedu, atau dalam istilah medis dikenal dengan Cholelithiasis ini, mirip dengan gangguan pencernaan seperti mulas, refluks asam, dan kram sehingga banyak yang mengabaikannya.

Kantong empedu sendiri merupakan organ bagian dalam yang terletak di sisi kanan perut, tepat berada di bawah hati.

Fungsi utama kantong ini yaitu untuk menyimpan cairan empedu yang akan dilepas ke usus kecil sehingga dapat membantu proses pencernaan.

Ukuran batu empedu berkisar dari sekecil satu butir pasir sampai sebesar bola golf.

Asal tahuy saja, semakin besar, tentu akan semakin berbahaya.

Penderitanya dapat mengembangkan hanya satu batu empedu atau banyak batu empedu pada saat yang bersamaan.

Umumnya seseorang tidak akan sadar dirinya memiliki batu empedu.

Baca Juga: Inilah yang Dimaksud Serangan Jantung dan Henti Jantung, Berbeda Tapi Saling Terkait

Sampai batu ini memblokir saluran empedu dan menyebabkan rasa sakit yang membutuhkan perawatan segera.

Tapi ketahuilah batu empedu tidak diidap oleh semua orang, melansir Mitrakeluarga.com (25/04/2022), mereka ini yang paling berisiko mengalami batu empedu: