Find Us On Social Media :

Coba Tekan 3 Titik Ini Untuk Melegakan Hidung Tersumbat, Langsung Plong

Mengatasi hidung tersumbat dapat diselesaikan dengan metode akupuntur TCM, melalui pijatan pada 3 titik ini.

GridHEALTH.id - Hidung tersumbat adalah salah satu penyakit kambuhan dan umum terjadi di banyak orang.

Kondisi ini tentu membuat tidak nyaman yang mengalaminya.

Salah satu metode penyembuhan yang paling efektif dan cepat adalah dengan menekan beberapa titik yang masuk ke dalam bagian metode terapi titik akupuntur TCM.

Titik-titik tersebut antara lain:

1. Titik Shangyingxiang

Lokasi titik ini berada di persimpangan wajah, antara tulang rawan hidung dan turbinate dengan menekan bagian ini menggunakan jari tengah selama 1-2 menit.

Khasiat dari menekan titik ini adalah mengatasi hidung tersumbat, rinitis, dan sinusitis.

2. Titik Yingxiang

Titik ini berada di sebelah titik tengah tepi luar hidung, tepatnya di lipatan nasolabial, gunakan jari telunjuk untuk menekan titik ini selama 1-2 menit.

Terletak horizontal di titik tengah tepi luar hidung, di mana garis tersebut berpotongan dengan alur nasolabial (alur dangkal yang terbentuk secara alami di bagian luar hidung dan bibir saat tersenyum).

Baca Juga: Ternyata Polip Hidung Bisa Menjadi Penyebab Hidung Tersumbat, Studi

Khasiat dari menekan titik yingxiang ini adalah mengobati hidung tersumbat, rinitis, epistaksis, hiposmia, melancarkan saluran hidung, menangkal panas, dan menghilangkan angin.