GridHEALTH.id - Bau mulut jadi salah satu masalah yang kerap dialami kita. Kondisi bisa disebabkan oleh banyak faktor.
Mulai dari gangguan pada gigi dan mulut hingga gangguan pada pencernaan.
Dikutip dari laman dinkes.jogjaprov.go.id, faktor pemicu bau mulut juga bisa disebabkan dari makanan yang dikonsumsi.
Ketika berpuasa produksi air liur akan berkurang, karena kita tidak mengunyah makanan selama kurang lebih 14 jam.
Produksi air liur yang berkurang menyebabkan bakteri pada mulut menjadi lebih banyak.
Bakteri inilah yang membuat bau mulut menjadi tidak sedap. Penyebab bau mulut lainnya juga bisa terjadi karena datang dari dalam tubuh seperti yang dialami penyandang diabetes atau maag.
Namun terlepas dari itu, tentu bau mulut baiknya segera diatasi. Berikut adalah dua pengobatan rumahan yang bisa kita lakukan;
1. Minum air. Setiap kali kita merasa mulut kering, minumlah air (bukan jus atau soda karena dapat membuat mulut lebih kering). Air liur membantu menjaga mulut kita bersih dan mencegah bakteri bau berkembang biak.
2. Bilas dengan air garam hangat. Berkumur air garam adalah cara alami untuk menghentikan bau mulut.
Baca Juga: Memahami Tahapan Kanker Leher, Kesulitan Menelan Bisa Jadi Gejala Awal
Buat campuran 1/4 hingga 1/2 sendok teh garam untuk setiap 8 ons air hangat. Kumur-kumur campuran di sekitar mulut Anda selama 30 detik, lalu ludahkan. Ulangi sesuai kebutuhan. (*)