Find Us On Social Media :

Kenali Kelainan pada Penis dan Cara Pengobatan Terbaik

Kenali kelainan-kelainan pada penis yang dapat dialami pria dan cara pengobatannya.

Dalam kasus yang parah, kelainan penis berupa paraphimosis ini akan dilakukan pembedahan untuk melepaskan kulup pada penis.

Balanitis - Peradangan atau infeksi pada kepala penis/glans ini disebut dengan balanitis dan menjadi salah satu bentuk kelainan pada pria selanjutnya, di mana terjadi peradangan pada kepala dan kulup, biasanya berkaitan dengan kebersihan diri.

Perawatan untuk kelainan penis berupa balanitis ini akan disesuaikan dengan penyebab yang mendasarinya dan menerapkan pola hidup bersih juga dapat menghindari kelainan penis balanitis ini terulang kembali.

Kanker penis - Kanker pada penis termasuk ke dalam kelainan pada penis yang sangat jarang terjadi dan jika terjadi diperlukan langkah medis yang cepat dan tepat.

Beberapa kelainan pada penis dapat dicegah dengan penerapan kebersihan yang baik.

Namun beberapa dari kelainan pada penis merupakan bentuk dari permasalahan penyakit yang serius, sehingga perlu dikenali gejalanya agar langsung mendapatkan penanganan segera.

Inilah kelainan pada penis pria yang mungkin terjadi, ketahuilah untuk dapat mengobatinya dengan benar dan segera periksakan pada dokter saat mendapati hal ini terjadi pada penis.(*)

Baca Juga: 5 Penyebab Penis Mengeluarkan Aroma Tidak Sedap, Pria Wajib Tahu