Find Us On Social Media :

5 Obat Kolesterol dan Efek Sampingnya, 5 Gejala Kolesterol Tinggi

Kolesterol tinggi

GridHEALTH.id - Kolesterol adalah zat lilin dalam darah untuk menjaga sel-sel tubuh tetap sehat dan berfungsi baik.

Hanya saja jika kadar low-density lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat terlalu tinggi, dapat berakibat penyumbatan aliran darah dengan risiko kesehatan lain seperti stroke dan masalah jantung.

Sayangnya, beberapa orang tidak merasakan gejala kolesterol tinggi hingga dampaknya sudah parah atau setelah mereka cek kesehatan.

Kalau kita mau belajar dan mawas diri, ada banyak sekali gejala kolesterol tinggi.

1. Merasakan pegal-pegal, kesemutan, dan sakit kepala

Gejala dari masalah kolesterol yang akan dirasakan adalah munculnya pegal-pegal atau sensasi yang berat pada tengkuk dan pundak.

Baca Juga: Efek Samping Bawang Putih Selain Bau Badan, Perhatikan Aturan Mengonsumsinya

Mereka yang mengalami masalah kolesterol tinggi juga akan cenderung lebih mudah mengalami sakit kepala, mudah lelah, dan mudah mengantuk.

Hal ini ternyata disebabkan oleh semakin menurunnya asupan oksigen menuju ke otak karena menumpuknya plak di dalam pembuluh darah yang menghambat aliran darah.

Selain itu, mereka dengan masalah kolesterol tinggi juga akan cenderung mudah untuk terkena masalah kesemutan.

2. Mudah merasa lelah

Selain itu, orang dengan kadar kolesterol tinggi biasanya akan merasa mudah lelah walaupun tidak sedang melakukan aktifitas berat.