GridHEALTH.id - Bercinta seharusnya terasa menyenangkan, tapi beberapa wanita merasa sebaliknya.
Setelah berhubungan intim dengan pasangan, muncul rasa mual yang tidak diketahui penyebabnya.
Tentu saja, kondisi mual setelah bercinta terasa tidak nyaman dan mengganggu, baik bagi diri sendiri maupun pasangan.
Jangan sampai salah mengartikan, menurut Planned Parenthood mual setelah bercinta bukan disebkan oleh kehamilan.
Kehamilan tidak bisa langsung terjadi satu atau satu setengah jam setelah bercinta, jadi tidak mungkin gejalanya dirasakan secepat itu.
Penyebab mual setelah bercinta
Jika penasaran mengapa merasa mual setelahnya, berikut adalah beberapa penyebabnya dilansir dari Women's Health.
1. Penetrasi terlalu dalam
Wanita mual setelah bercinta, bisa jadi disebabkan oleh penetrasi yang terlalu dalam dan membuat tidak nyaman.
Tekanan darah dan detak jantung wanitabmendadak turun, akibat penetrasi yang maksimum.
Untungnya reaksi ini bisa mudah hilang dengan berbaring, mengangkat kaki, dan menarik napas dalam.
Baca Juga: 4 Penyebab Sakit Perut Setelah Bercinta dan Cara Cepat Mengatasinya