Find Us On Social Media :

Sering Makan Pedas, Apakah Penyebab Penyakit Infeksi Usus? Cek di sini Tanda-tanda Infeksi Usus yang Perlu Diperhatikan!

Sering makan pedas menyebabkan infeksi usus? Kenali penyebab dan tanda yang perlu diwaspadai dari infeksi usus.

Infeksi usus bisa terjadi saat makanan dan minuman yang dikonsumsi telah terkontaminasi dengan mikroorganisme, mulai dari virus, bakteri, dan parasit.

Umumnya untuk virus yang menginfeksi adalah jenis rotavirus, sedangkan untuk bakteri adalah salmonella, dan parasit umumnya dari jenis giardia.

Infeksi usus juga sangat umum dialami oleh orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah, contohnya pada anak, lansia, atau orang dengan riwayat penyakit kronis.

Tanda Infeksi Usus yang Perlu Diwaspadai

Beberapa gejala yang perlu diwaspadai jika seseorang mengalami infeksi usus parah, antara lain:

- Dehidrasi

- Diare berlangsung lebih dari dua atau tiga hari

- Demam

- Darah atau lendir pada tinja

Jika merasakan gejala dan tanda di atas, maka disarankan untuk segera pergi ke dokter, terlebih jika gejala ini bertahan selama lebih dari tiga hari dan lebih dari dua hari bagi anak-anak.

Dalam banyak kasus, infeksi usus diobati dengan cara istirahat, tetap terhidrasi, dan mengkonsumsi makanan yang mudah dicerna. (*)

Baca Juga: Mencegah Penyakit Infeksi Usus Gastroenteritis, Utamakan Kebersihan