Find Us On Social Media :

Resep Jamu Herbal untuk Kesuburan dari Kayu Manis, Mudah Dibuat

Kayu manis dijadikan jamu dan teh untuk kesuburan. Ini resepnya.

GridHEALTH.id - Salah satu cara untuk meningkatkan atau memebantu kesuburan adalah dengan jamu.

Jamu baiknya pilih yang herbal dari bahan alami. Bahkan bisa dibuat sendiri.

Salah satu jamu herbal alami untuk kesuburan bisa dibuat dari kayu manis.

Kayu manis mudah ditemukan dan harganya murah.

Bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak tahapannya berikut ini:

1. Siapkan serbuk kayu manis, air panas, dan madu

2. Tuang air panas dan satu sendok serbuk kayu manis ke dalam gelas

3. Aduk merata, tambahkan madu untuk menambah rasa. Lalu aduk kembali

Sudah jadi ramuan herbal untuk meningkatkan kesuburan agar cepat hamil.

Bagaimana mudah kan membuatnya?

Aturan pakainnya, jamu herbal kesuburan dari kayu manis yang dibuat sendiri di rumah ini diminum setiap pagi.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Kutil di Leher Saat Hamil, Perlu Diperhatikan Baik-baik!

Teh dari Kayu Manis

Selain dibuat menjadi jamu herbal alami untuk kesuburan, kayu manis pun bisa dibuat sebagai minuman seperti teh.

Biasa disebut sebagai teh kesuburan kayu manis.

Cara membuatnya cukup mudah.

Kayu manis batangan disiapkan. Lalu direbus kurang lebih 15 menit.

Setelah itu, gunakan air rebusannya untuk menyeduh teh.

Bisa ditambah madu untuk membuat teh menjadi lebih manis.

Apabila punya kebiasaan minum susu setiap pagi bisa juga untuk memanfaatkannya dengan menaburkan satu sendok makan serbuk kayu manis ke dalamnya.

Manfaat Kayu Manis untuk Kesuburan

Untuk wanita kayu manis bisa meningkatkan kualitas siklus menstruasi.

Kayu manis juga bisa untuk mengurangi gejala polikistik sindrom yang menjadi salah satu alasan ketidaksuburan.

Baca Juga: Kaya Akan Manfaat, Konsumsi Belimbing Wuluh Untuk Atasi Hipertensi!

Ternyata manfaat kayu manis untuk kesuburan bisa juga dimanfaatkan oleh pria.

Bagi pria ramuan dari kayu manis mampu untuk meningkatkan jumlah sperma.

Satu hal yang musti diingat, mengonsumsi jamu yang dibuat di rumah seperti di atas sebenarnya hanyalah hal pendukung bagi usaha peningkatan kesuburan.

Jadi perlu menerapkan hal berikut ini juga:

1. Konsumsi makanan tinggi antioksidan

2. Olahraga

3. Jaga berat badan ideal

4. Miliki manajemen stres yang baik

5. Kurangi konsumsi rokok dan alkohol.(*)

Baca Juga: 4 Dari 5 Orang Indonesia Giginya Bermasalah, Inovasi Clear Aligner Untuk Gigi Jadi Rapih

Artikel ini telah publish di nakita.id, dengan judul; Cara Cepat Hamil dengan Ramuan Herbal Kayu Manis, Begini Cara Membuatnya!