Find Us On Social Media :

Penyebab dan Cara Mengobati Kanker Tulang, Anak-anak Hingga Lansia Bisa Mengalaminya

Kanker tulang sering terjadi di kaki atau lengan.

* Faktor genetik, saat seseorang mempunyai kondisi bawaan seperti sindrom Li-Fraumeni atau ada anggota keluarga yang pernah menyandang kanker.

Apa saja pengobatan kanker tulang?

Cara mengobati kanker tulang akan disesuaikan berdasarkan jenis kanker yang dimiliki, stadium kanker, dan kondisi kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Asal tahu saja, setiap jenis kanker tulang akan memberikan respon yang berbeda-beda pada pengobatan yang dijalani.

Sehingga konsultasi dengan dokter sangat penting untuk dilakukan, sebelum memilih cara mengobati kanker tulang mana yang akan dijalankan.

Dilansir dari NHS Inform, cara mengobati kanker tulang yang bisa dilakukan oleh para penderitanya adalah berikut ini.

* Tindakan bedah untuk mengangkat bagian tulang yang terdampak sel kanker.

Seringkali setelahnya dibutuhkan konstruksi atau mengganti tulang yang sudah diangkat, bahkan beberapa perlu dilakukan amputasi.

* Kemoterapi, yakni pengobatan kanker dengan menggunakan obat pembunuh sel kanker yang ampuh.

* Radioterapi, cara mengobati kanker tulang menggunakan radiasi agar sel-sel kanker hancur.

Dalam beberapa kasus kanker tulang osteosarcoma, obat yang biasa disebut mifamurtide juga terkadang dibutuhkan. (*)

Baca Juga: 4 Kebiasaan Penyebab Kanker Payudara, Hati-hati Bila Sering Bermalas-malasan