Find Us On Social Media :

Kulit Bekas Luka Jahitan Menghitam, Apa yang Jadi Penyebabnya?

Penyebab bekas luka jahitan menghitam bisa karena peradangan.

Bekas luka jahitan yang menghitam, secara teknis tidak benar-benar berubah jauh dari warna asli kulit.

Biasanya perubahan warna hanya terjadi satu atau dua tingkat lebih rendah dari warna kulit normal.

Hal ini dipengaruhi juga oleh beberapa faktor seperti warna kulit alami, lokasi bekas luka, dan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk sembuh.

Untuk orang yang kulitnya kuning langsat, maka bekas luka cenderung bercak coklat dan yang terang berwarna kemerahan.

Kondisi yang mengubah pigmen kulit ini, sering disebut juga dengan istilah hiperpigmentasi.

Mencegah bekas jahitan menghitam

Setelah mengetahui penyebab bekas luka jahitan menghitam, perlu tahu juga bagaimana cara untuk mencegahnya.

Melansir newgelplus.com, cara terbaik agar hal ini tidak terjadi adalah dengan merawatnya dengan baik.

Pastikan selalu menjaganya tetap bersih dan kering sehingga terhindar dari infeksi atau peradangan, yang bisa membuat warnannya menghitam.

Lebih lanjut, penting juga untuk tidak membiarkannya terpapar oleh matahari secara langsung. Sehingga sebaiknya gunakan sunscreen minimal SPF 30.

Penyebab luka bekas jahitan menghitam sangatlah beragam, tapi sebenarnya hal ini bisa dicegah jika melakukan perawatan yang tepat. (*)

Baca Juga: Darah Manis Penyebab Bekas Luka Susah Hilang, Begini Mengatasinya