Find Us On Social Media :

4 Cara Ampuh Mencegah Psoriasis Kambuh dan Mengganggu Aktivitas

Penyakit psoriasis kambuh ketika bersinggungan dengan faktor pemicunya.

Salah satu caranya dengan memasang humidifier, sehingga udara di ruangan tidak kering.

3. Berjemur

Cara lain untuk mencegah psoriasis kambuh adalah dengan mendapatkan pancaran sinar matahari, tapi secukupnya saja.

Sinar ultraviolet dari matahari dapat memperlambat pertumbuhan sel-sel kulit, sehingga kembali normal.

Namun untuk menjaga kulit tetap sehat, berjemur hanya disarankan paling lama 20 menit dan sebelumnya gunakan sunscreen.

Pasalnya jika abai, psoriasis justru akan kambuh dan terjadi kondisi yang lebih parah daripada sebelumnya.

4. Terapkan gaya hidup sehat

Trik mencegah psoriasis kambuh yang terakhir adalah dengan menjalani pola hidup sehat. Mulai dari rutin olahraga, konsumsi makanan bergizi seimbang, dan menjaga berat ideal.

Biasakan diri untuk mengonsusmi buah-buahan dan sayuran setiap harinya. Beberapa orang juga merasa kondisinya lebih baik saat tak konsumsi produk susu.

Menjaga berat badan tetap ideal dapat dilakukan dengan rutin berolahraga sekitar 15-30 menit setiap harinya.

Itulah empat cara yang bisa dilakukan agar penyakit psoriasis tidak kambuh dan menimbulkan gangguan saat beraktivitas. (*)

Baca Juga: Sekilas Terlihat Sama, Ini Perbedaan Ketombe dan Penyakit Psoriasis