Find Us On Social Media :

5 Gejala Umum Kanker Paru, Batuk Hingga Turunnya Berat Badan

Batuk yang terus-menerus dan malah memburuk, diwaspadai sebagai gejala kanker paru.

GridHEALTH.id - Mengetahui gejala kanker paru akan membantu deteksi penyakit ini lebih cepat, sehingga bisa segera ditangani.

Sayangnya, dalam kebanyakan kasus kanker paru pada kondisi awal tidak menunjukkan gejala apapun sehingga pengidapnya tidak mengetahuinya.

Bila pun ada, menurut Cancer Research UK, rata-rata keluhan yang diraskan bisa juga diakibatkan oleh kondisi medis yang lainnya.

Gejala kanker paru umum terjadi

Meski begitu, tanda-tanda berikut ini tetap perlu diwaspadai apabila merasakannya dan segera lakukan pemeriksaan ke dokter.

1. Batuk yang berkepanjangan

Jangan dianggap sepele jika batuk tidak sembuh meski sudah diobati. Pasalnya, jika memang itu terjadi karena infeksi saluran pernapasan, maka akan hilang dalam waktu 1-2 minggun.

Hubungi dokter bila batuk menetap, sering terjadi dalam waktu singkat, kondisi semakin memburuk, atau memproduksi lebih banyak dahak.

Untuk memastikan apakah itu benar gejala kanker paru, dokter biasanya akan melakukan X-ray.

2. Sesak napas

Baca Juga: Fakta Kanker Paru Usia Lanjut, Banyak yang Tak Dapat Pengobatan Tepat

Terbentuknya tumor ganas atau menumpuknya cairan di saluran pernapasan, menyebabkan napas menjadi lebih pendek daripada biasanya.

Perhatikan baik-baik kapan keluhan ini dirasakan. Jika mengalaminya setelah menaiki tangga atau melakukan aktivitas yang biasanya dijalani, maka jangan dibiarkan.

3. Nyeri di dada atau pundak

Kanker paru dilansir dari Healthline, akan menimbulkan rasa nyeri pada bagian dada, pundak, atau punggung. Paling terasa saat sedang batuk.

Ketika menimbulkan nyeri di dada, ini kemungkinan besar terjadi akibat pembesaran kelenjar getah bening atau metastasis pada lapisan di sekitar paru-paru maupun tulang rusuk.

Apabila sel kanker sudah menyebar ke tulang, maka nyeri di area belakang akan dirasakan, terutama pada malam dan saat melakukan banyak gerakan.

4. Suara berubah serak

Saat mengalami penyakit infeksi seperti pilek, suara memang cenderung berubah. Tetapi, ini bisa menunjukkan kondisi yang lebih serius bila berlanjut.

Suara serak yang merupakan gejala kanker paru, terjadi akibat tumor memengaruhi saraf yang mengontrol laring alias kotak suara.

5. Berat badan turun mendadak

Semua penyakit kanker, termasuk yang menyerang paru-paru, dapat membuat berat badan turun dalam jumlah yang besar.

Baca Juga: Jangan Terkecoh, Ini Beda Batuk Gejala Kanker Paru dan Akibat Iritasi

Ini merupakan efek dari sel kanker yang mengakibatkan perubahan pada tubuh dalam menggunakan energi dari makanan.

Gejala kanker paru jarang terjadi

Selain keluhan yang umum dirasakan oleh pengidapnya, ada beberapa kondisi yang juga bisa menandakan penyakit kanker ini.

Hanya saja, laporan tentang keluhan-keluhan berikut lebih jarang terjadi dibandingkan dengan lima gejala sebelumnya.

* Finger clubbing, pembengkakan pada jari-jari dan kuku

* Kesulitan untuk menelan

* Pembengkakan di area wajah dan leher

* Pembekuan darah

Segera lakukan pemeriksaan ke dokter, bila merasakan keluhan-keluhan tersebut. Pemeriksaan X-ray mungkin dilakukan untuk mencari perubahan tak biasa pada dada.

Ingat, perubahan yang terjadi di dada belum tentu selalu karena kanker paru. Bisa saja karena infeksi saluran pernapasan akibat bakeri maupun virus.

Namun, apabila itu memang karena kanker, maka pengobatan bisa segera dilakukan dan persentase keberhasilannya akan jauh lebih besar. (*)

Baca Juga: Kenali Gejala Kanker Paru Stadium 4, Seperti yang Sempat Dialami Kiki Fatmala