Find Us On Social Media :

3 Bahan Alami untuk Dijadikan Obat Tradisional Kanker Paru Pada Anak

Jahe dapat membantu mengurangi rasa mual yang kerap timbul setelah kemoterapi kanker paru.

Tidak terkecuali terhadap penyakit kanker paru yang dialami oleh anak-anak.

Beberapa tanaman herbal dapat digunakan untuk membuat obat tradisional untuk mendampingi pengobatan medis kanker paru.

Dilansir dari laman lungevity, orangtua dapat membantu pengobatan kanker paru pada anak dengan membuat obat tradisional dari bahan berikut.

1. Jahe

Baik digunakan akar segar atau bubuknya, jahe dapat memberikan manfaat bagi pengidap kanker paru.

Bahan alami ini terbukti membantu meringankan atau mengurangi rasa mual yang kerap muncul setelah pengobatan kemoterapi.

2. Kunyit

Sejumlah studi menunjukkan kunyit dapat membantu mengurangi peradangan. Untuk pengobatan kanker paru pada anak, orangtua bisa menambahkan kunyit dalam masakan sehari-hari.

3. Kayu manis

Mempunyai aroma yang khas, rempah ini penuh memiliki manfaat yang luar biasa bagi tubuh. Terdapat manfaat anti-inflamasi dan antioksidan.

Hal tersebut diperlukan oleh pengidap kanker paru sebelum dan sesudah menjalani pengobatan medis. (*)

Baca Juga: Apakah Orang yang Tidak Merokok Bisa Terkena Kanker Paru? Ketahui Faktanya