Find Us On Social Media :

Obat Sakit Mata Alami untuk Bayi, Berkhasiat dan Mudah Ditemukan

Chamomile jadi salah satu obat sakit mata alami untuk bayi

GridHEALTH.id - Inilah rekomendasi obat sakit mata alami untuk bayi yang aman digunakan.

Obat sakit mata alami untuk bayi ini memang jadi salah satu pilihan orangtua.

Sakit mata pada bayi sebenarnya kondisi yang umum terjadi.

Hal ini karena indra penglihatan bayi belum berkembang sepenuhnya dan masih menyesuaikan dengan kondisi lingkungan sekitar.

Ada beragam jenis sakit mata yang bisa terjadi pada bayi, mulai dari yang ringan hingga berat dan membutuhkan penanganan khusus.

Penyebabnya pun beragam, seperti infeksi, kelainan bawaan, dan alergi.

Penyebab sakit mata pada bayi

1. Mata merah

Mata merah atau konjungtivitis terjadi ketika selaput yang melapisi area putih mata mengalami peradangan akibat iritasi, reaksi alergi, atau infeksi virus maupun bakteri.

Kondisi ini biasanya diawali dengan rasa gatal yang membuat bayi lebih sering mengucek mata.

Hingga akhirnya  pembengkakan di salah satu atau kedua kelopak mata bayi.

Baca Juga: Mudah Mengatasinya, Inilah Rekomendasi Obat Mata Bengkak Alami

2. Saluran air mata tersumbat

Saluran air mata tersumbat merupakan kondisi yang umum dialami oleh bayi dan ditandai dengan mata berair serta belekan.

Kondisi ini terjadi karena saluran air matanya belum berkembang sempurna.

3. Alregi

Kondisi mata anak berair atau belekan bisa jadi disebabkan oleh paparan zat seperti asap, debu, hewan peliharaan dll.

Gejala awal biasanya mata si Kecil akan berair berlebihan.

Jika gejala cukup parah, maka kondisi ini bisa berkembang menjadi konjungtivitis.

Jika anak mengalami satu saja dari kondisi mata di atas, baiknya segera di bawa ke dokter mata.

Untuk anak yang lebih besar dan orang dewasa, bisa mengobati masalah skait mata ringan dengan obat sakit mata alami ini.

1. Minyak chamomile

Minyak chamomile memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Salah satunya untuk mengatasi infeksi pada mata.

Baca Juga: Rekomendasi Obat Sakit Mata Tersedia di Apotek untuk Semua Umur

Hal ini dikarenakan berbagai konstituen anti-inflamasi di dalam minyak ini.

Cukup mengambil air dan mendidihkannya bersama beberapa tetes minyak.

Setelah itu, saring dan celupkan bola kapas ke dalamnya dan letakan pada mata bayi secara perlahan.

2. Air garam

Garam laun memainkan peran penting dalam obat sakit mata untuk bayi.

Sebab, garam merupakan agen pembersih yang baik dan mengandung berbagai unsur yang menjadikannya antibiotik hebat.

Tambahkan satu sendok garam ke dalam segelas air.

Setelah itu, bilas secara hati-hati dan perlahan pada mata bayi dengan laruan garam tersebut.

3. Kantong teh celup

Salah satu obat sakit mata alami untuk bayi ini bisa degan kantong teh celup yang memiliki banyak sifat anti mikroba dan antioksidan.

Mencelupkan kantong teh ke dalam air hangat dan kemudian membiarkannya dingin dapat mengaktifkan konstituen teh.(*)

Baca Juga: Pilihan Obat Mata Bintitan dari Bahan Alami Tersedia di Rumah