Find Us On Social Media :

Berikut Tanda Khas Kanker Usus Stadium Akhir dan Cara Pengobatannya

Berikut ini tanda khas kanker usus stadium akhir, kenali juga cara pengobatannya.

GridHEALTH.id – Kanker usus yang pada awalnya ditandai dengan permasalahan pada perut, bisa menunjukkan tanda yang lebih jauh bergantung pada stadiumnya.

Pada kanker usus stadium akhir, tidak menutup kemungkinan rasa sakit tidak lagi berfokus pada area perut.

Sebelum semakin terlambat, berikut ini tanda kanker usus stadium akhir dan cara pengobatan yang baiknya dilakukan.

Kondisi Kankes Usus Stadium Akhir

Sama seperti jenis kanker lainnya, kanker usus stadium akhir artinya kondisi sel kanker sudah menyebar ke organ tubuh lainnya, sehingga dibutuhkan pengobatan segera untuk mengatasinya.

Dalam laman Health Match (15/06/2022) disebutkan, biasanya orang yang mengalami kanker usus stadium akhir adalah orang yang sebelumnya pernah menderita kanker kolorektal dan menjalani operasi.

Tanda Kanker Usus Stadium Akhir

Beberapa gejala dan tanda kanker usus stadium akhir yang mungkin untuk dirasakan, yaitu:

- Kelelahan dan kelemahan

- Sakit perut atau kembung

- Ada darah gelap pada feses

- Sembelit dan atau diare

- Penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan

Baca Juga: Ketahui Cara Lain Mengobati Kanker Usus Tanpa Harus Dioperasi