Find Us On Social Media :

Tips Mengobati Kutu Air yang Bernanah, Bukan Cuma Ga Digaruk!

Bukan cuma jangan digaruk, ikuti tips mengatasi kutu air yang bernanah berikut ini!

Dalam kasus infeksi bakteri, maka diperlukan penanganan yang tepat dari sekedar obat antijamur yang masuk dalam jenis obat bebas di apotik. Terlebih jika kutu air yang bernanah disertai dengan gejala lain seperti demam dan nyeri otot.

Oleh karena itu, sebelum terlambat maka lebih baik untuk mencegah kutu air menjadi bernanah dengan cara menerapkan tips berikut ini:

- Menjaga kebersihan kaki

- Tidak menggosok berlebihan, apalagi menggaruk area infeksi

- Hindari penggunaan alas kaki yang terlalu tertutup sepanjang hari

- Gunakan sabun dengan bahan yang tidak terlalu keras

- Tidak sembarangan bertukar alas kaki dan barang pribadi lainnya

- Gunakan alas kaki yang kering dan bersih

- Hindari bahan-bahan yang memicu reaksi alergi

Jika tips ini sudah dilakukan, namun kutu air tak kunjung hilang, maka tidak ada salahnya untuk memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan pengobatan yang tepat. (*)

Baca Juga: Apakah Kutu Air Bisa Menular? Cari Tahu Penjelasannya di Sini!