GridHEALTH.id - Mengalami penyakit ambeien memang bukan kondisi yang nyaman bagi pengidapnya.
Tidak hanya menyebabkan rasa nyeri di anus, dalam kondisi tertentu ambeien berdarah juga bisa terjadi.
Penyebab Terjadi Perdarahan
Di tubuh terdapat jaringan hemoroid dalam kanal anus, yang terdiri dari pembuluh darah, otot, dan jaringan ikat.
Tekanan yang berlebihan dapat menyebabkan pembuluh darah yang ada di titik tersebut membengkak dan terjadilah ambeien.
Melansir Medical News Today, faktor penyebab ambeien berdarah yakni:
Baca Juga: 3 Bahaya Kanker Usus yang Bisa Dicegah, Seperti Diderita Legenda Sepak Bola Pele
1. Buang air besar, terutama jika dilakukan sambil mengejan
2. Duduk atau berdiri terlalu lama
3. Kehamilan
4. Mengangkat benda-benda berat
5. Sembelit atau diare berkepanjangan
Baca Juga: Tips Mengobati Ambeien yang Ampuh dan Aman Dilakukan Saat Hamil