GridHEALTH.id - Organ pencernaan memiliki risiko terkena beragam penyakit bila tidak dijaga kesehatannya, termasuk yang seringkali diabaikan adalah risiko terjadinya kanker di usus dan lambung.
Kurangnya pengetahuan mendalam mulai dari ciri hingga faktor risiko membuat seseorang terlambat mendeteksi kanker usus dan lambung ini.
Simak ulasan berikut ini mengenai ciri kanker usus dan lambung yang perlu diwaspadai, termasuk penyebab dan cara mengobatinya.
Kanker Usus dan Lambung
Kanker usus dan kanker lambung hanya dibedakan berdasarkan letak sel kanker bertumbuh dan ditemukan. Dimana kanker usus terjadi pertumbuhan sel kanker di daerah usus atau pun usus besar, sedangkan kanker lambung atau perut terjadi pada sel-sel yang melapisi perut.
Selebihnya kedua kanker ini hampir sama, mulai dari ciri kanker usus dan lambung, penyebab, hingga cara mengobatinya.
7 Ciri Kanker Usus dan Lambung
Secara umum, ciri kanker usus dan lambung hampir sama, diantaranya yaitu:
1. Penurunan berat badan yang tiba-tiba
2. Ada darah di tinja
3. Kelelahan akibat anemia
4. Mual dan muntah
5. Rasa tidak nyaman di perut, untuk kanker lambung umumnya di atas pusar
Baca Juga: 7 Buah Penghancur Kanker Usus yang Kaya Antioksidan, Jangan Diragukan