GridHEALTH.id - Kabar terbaru datang dari Gedung Putih Amerika Serikat, di mana diberitakan Jill Biden baru saja menjalani operasi pengangkatan kanker kulit yang dideritanya.
Kenali berikut ini penjelasan lengkap apa itu kanker kulit karsinoma sel basal dengan teknik operasi mohs seperti yang dijalankan Jill Biden.
Riwayat Kanker Kulit Jill Biden
Pada hari Rabu kemarin, Jill Biden disebut menjalani operasi rawat jalan untuk menghilangkan tiga lesi kulit, dua diantaranya tergolong kanker oleh dokter.
Berdasarkan informasi dari dokter Gedung Putih, dr. Kevin C. O'Connor dikatakan ada dua tempat sel kanker kulit yang diderita Jill Biden, yaitu pada bagian atas mata kanan dan di dadanya, melansir dari The New York Times (11/01/2022).
Setelah diuji, keduanya dipastikan sebagai karsinoma sel basal, salah satu bentuk sel kanker kulit yang umum dijumpai dan relatif tidak agresif.
Baca Juga: Pangeran Harry Pernah Sakit Kelamin, Diakui dalam Otobiografinya Berjudul Spare
Lesi ketiga juga ditemukan serupa pada bagian kelopak mata kiri Jill Biden, sehingga pengangkatan pun dijalankan dan masih menunggu hasil tes kanker.
Di usianya yang tidak muda lagi, 71 tahun, Jill Biden dikatakan melewati proses pengangkatan sel kankernya dengan sangat baik.
Sejauh ini tidak diperlukan prosedur pengobatan lanjutan setelah dilakukan pengangkatan semua jaringan kanker.
Joe Biden diberitakan ikut menemani sang istri dalam operasi yang dikenal dengan operasi Mohs.
Apa Itu Kanker Kulit Karsinoma Sel Basal?
Kanker kulit memiliki beragam jenis, salah satu yang paling umum adalah kanker kulit karsinoma sel basal.