Baca Juga: 5 Rekomendasi Obat Jerawat Punggung dengan Kandungan yang Aman
Menghilangkan jerawat punggung bisa dengan mengubah gaya hidup yang lebih sehat.
Melansir Healthline, kebersihan harus tetap terjaga dan menjaga pola makan sehat juga diperlukan karena ada beberapa jenis makanan yang bisa menyebabkan punggung jerawatan.
Selain itu, bisa dengan menggunakan produk obat yang ada di pasaran.
Salah satunya obat jerawat punggung acnes yang mudah didapatkan.
Kandungan Produk Acnes Washing Bar
Produk Acnes ini memang cukup banyak jenisnya.
Mulai dari salep hingga sabun mandi.
Mengatasi jerawat punggung ini bisa dengan sabun mandi Acnes yang dijual di pasaran.
Acnes Washing Bar adalah salah satu produk kesehatan kulit berbentuk sabun batangan padat yang digunakan untuk membantu mengatasi masalah kulit.
Sabun mandi ini diformulasikan khusus untuk jenis kulit yang berjerawat.
Acnes Washing Bar digunakan untuk mengatasi masalah jerawat di badan (terutama bagian dada dan punggung).