Find Us On Social Media :

Pertolongan Pertama Efektif Serangan Stroke, Harus Langsung Dilakukan Saat Muncul Tanda-tanda Ini

Senyum tidak simetris, salah satu gejala stroke.

GridHEALTH.id - Penanganan stroke harus dilakukan secepatnya, sebelum kondisi menjadi semakin buruk.

Namun, terkadang gejala stroke terutama pada kondisi yang masih ringan, kerap tidak disadari.

Padahal, ini termasuk kondisi yang berbahaya, karena tidak hanya berisiko menyebabkan kecacatan tapi juga kematian.

Gejala Stroke yang Wajib Diwaspadai

Menurut Heart and Stroke Canada, stroke adalah kondisi saat aliran darah berhenti mengalir ke bagian otak, sehingga menyebabkan kerusakan sel.

Efek yang ditimbulkan berbeda-beda, tergantung pada bagian otak yang rusak dan jumlah kerusakan yang terjadi.

Ada beberapa jenis stroke yang ditentukan berdasarkan bagian otak yang terdampak dan jumlah kerusakan yang terjadi.

Di antaranya stroke iskemik, stroke hemoragik, dan yang terakhir serangan iskemik sementara (TIA) yang juga sering disebut stroke ringan.

Untuk menghindari risiko komplikasi yang tidak diinginkan, kenali gejala-gejalanya sebelum terjadi serangan stroke, dilansir dari RSUP Dr. Sardjito.

1. Senyum tidak simetris

2. Gerak pada bagian separuh anggota tubuh mengalami kelemahan

3. Bicara pelo atau kesulitan untuk bicara, serta memahami kata-kata lawan bicara

Baca Juga: Terkena Stroke Pasca Chiropractic, Seorang Suster dapat Kompensasi 1 Juta Dolar AS

4. Kebas atau mati rasa

5. Rabun

6. Sakit kepala yang mendadak dan cenderung hebat, sehingga fungsi keseimbangan terganggu.

Pertolongan Pertama Saat Serangan Stroke

Melansir CDC, pengobatan stroke bekerja paling baik jika diagnosis dilakukan dalam waktu 3 jam setelah gejala pertama muncul.

Jika dicurigai seseorang mengalami kondisi ini, maka diharapkan bisa melakukan F.A.S.T dan lakukan tes berikut:

1. F-Face (wajah)

Mintalah orang yang menunjukkan gejala stroke untuk tersenyum, apakah satu sisi wajah terkulai?

2. A-Arm (lengan)

Minta orang tersebut mengangkat kedua tangannya. Lihat, apakah satu lengan melayang ke bawah?

3. S-Speech (bicara)

Ajak orang dengan ciri-ciri di atas untuk mengulangi frasa sederhana. Apakah ucapannya mendadak cadel atau aneh?

4. T-Time (waktu)

Apabila semua kondisinya mendekati, maka segera larikan ke rumah sakit atau hubungi ambulans.

Tidak disarankan untuk memberikan obat sendiri atau makanan maupun minuman, karena akan menyebabkan tersedak.

Ini akan membuat berkembangnya infeksi dan juga kesulitan untuk bernapas. (*)

Baca Juga: Senam Lidah Efektif Deteksi Dini Stroke dan Mencegah 5 Penyakit Kronis yang Menghantui Lansia