Find Us On Social Media :

4 Penyakit Kulit Akibat Jamur Selain Kurap dan Cara Mencegahnya

Infeksi jenis jamur kulit umumnya ditandai dengan bercak yang gatal.

Menurut CDC, kurap biasa terjadi di kaki (Athlete's foot), selangkangan, kulit kepala, tangan, atau jari-jari kaki maupun tangan.

2. Panu

Mengutip Cleveland Clinic, penyakit infeksi jamur ini mempunyai nama ilmiah Tinea versicolor.

Panu disebabkan oleh jamur jenis Malassezia yang mengakibatkan perubahan pada warna kulit.

3. Kandidiasis

Jenis jamur kulit Candida albicans merupakan penyebab penyakit kulit ini.

Infeksi biasanya terjadi di kulit dan selaput lendir atau mukokutan. Biasa terjadi di bagian tubuh yang lembab seperti ketiak, selangkangan, sela-sela jari, dan lipatan payudara.

4. Jamur kuku

Sering disebut juga Onikomikosis, menyebabkan infeksi pada jari kaki maupun tangan.

Gejala penyakit kulit akibat jamur ini sangat khas, yakni menyebabkan perubahan warna dan kuku patah.

Bagaimana Cara Mencegah Infeksi Jamur Kulit?

Cara untuk mengurangi risiko infeksi jamur seperti kurap dan lainnya adalah dengan menjaga kebersihan diri, adapun tips untuk mencegahnya meliputi:

• Segera mandi saat berkeringat atau merasa kotor

• Tidak berjalan kaki tanpa alas kaki di toilet atau tempat pemandian umum

• Gunakan pakaian dalam yang bersih dan kering, terutama dari bahan katun

• Gunting kuku tangan dan kaki agar tetap pendek

• Jangan saling berbagi peralatan pribadi seperti handuk dengan orang lain (*)

 Baca Juga: Pilihan Obat Kurap, Mulai Obat Medis di Apotek Hingga Bahan Alami