Find Us On Social Media :

4 Bahan Alami untuk Atasi Kurap yang Menghitam dan Membandel

Pepaya termasuk bahan alami untuk kurap yang bisa digunakan dengan cara digosokkan ke kulit.

GridHEALTH.id - Kurap adalah penyakit kulit yang sebenarnya tidak berbahaya ataupun dapat menimbulkan komplikasi serius.

Akan tetapi, penyakit yang disebabkan oleh perkembangan jamur ini bisa sangat menyebalkan bagi orang yang mengalaminya.

Bagaimana tidak, kulit yang ditumbuhi oleh jamur biasanya akan muncul ruam yang terasa gatal.

Melansir laman Healthwise, ruam akibat infeksi ini terkadang membentuk pola yang mirip dengan cincin.

Seiring berjalannya waktu, ruam tersebut akan mengelupas, retak, bersisik, dan belum lagi jika warnannya yang tadinya kemerahan berubah menghitam.

Baca Juga: Korban Meninggal Akibat Kebarakan Hanya 30 Persen, Terbanyak Akibat Menghirup Asap

Mengobati Kurap

Untungnya, penyakit kulit ini cenderung mudah diobati, bahkan menggunakan bahan-bahan alami yang mempunyai sifat anti jamur.

Berikut adalah sederet bahan alami untuk kurap yang mudah didapatkan sehari-hari.

1. Pepaya

Dilansir dari Only My Health, buah yang satu ini sering dimanfaatkan untuk merawat kesehatan kulit.

Tidak hanya untuk menjaga kulit tetap sehat, tapi juga dapat menjadi obat rumahan untuk berbagai jenis infeksi.

Pepaya mentah mempunyai kandungan enzim yang membantu mengeliminasi sel-sel kulit mati dari lapisan terluar kulit, di mana kurap berada.

Baca Juga: 3 Jenis Obat Kurap Alami yang Mudah Dibuat dengan Bahan Dapur