Find Us On Social Media :

Daftar Makanan dan Minuman Pantangan Asam Urat, Jangan Disepelekan

Udang termasuk makanan pantangan asam urat perlu dihindari.

GridHEALTH.id - Pengidap penyakit asam urat perlu memerhatikan makanan yang dikonsumsinya.

Pasalnya makanan sangat berpengaruh terhadap risiko kambuhnya penyakit ini, terutama yang memiliki kandungan purin tinggi.

Saat mengonsumsi makanan yang tinggi purin maka tubuh akan memecahnya menjadi asam urat.

Tubuh yang sudah secara alami menghasilkan asam urat, ditambah dengan yang berasal dari makanan, berisiko membuat jumlahnya berlebih.

Kadar yang terlalu tinggi dalam darah, berisiko menyebabkan terjadinya penumpukan yang akan menghasilkan kristal-kristal tajam di sekitar persendian.

Inilah yang menyebabkan serangan asam urat terjadi dan diikuti oleh nyeri sendi yang tak tertahankan.

Pantangan Asam Urat

Berdasarkan penelitian dari Boston University yang terbit di jurnal Annals of Rheumatic Disease, pengidap penyakit ini yang makan makanan tinggi purin mempunyai risiko alami kekambuhan lima kali lebih tinggi dibanding yang makan rendah purin.

Oleh karena itu, bila tidak ingin merasakan serangan asam urat, maka sebaiknya hindari makanan dan minum pantangan asam urat berikut.

1. Hati

Dilansir dari Creaky Joints, hati yang termasuk bagian dari organ hewan tidak disarankan dimakan karena tinggi purin.

Begitu juga dengan jenis jeroan lainnya, seperti ginjal, usus, dan juga babat.

2. Seafood

Beberapa jenis makanan laut juga sebaiknya dibatasi konsumsinya, karena kadar purinnya sedang hingga tinggi.

Baca Juga: Tips Asam Urat Jarang Kambuh, Inilah Hal yang Bisa Dilakukan