Find Us On Social Media :

Ini Dia 5 Racikan Obat Alami untuk Turunkan Asam Urat Tinggi

Seledri jadi salah satu obat alami asam urat setelah lebaran

Obat Alami Asam Urat

Inilah obat asam urat alami yang bisa cegah radang sendi karena hidangan lebaran.

1. Sereh

Selanjutnya adalah sereh, sebagai obat asam urat alami yang memiliki anti-inflamasi.

Sereh bisa dinikmati dengan merendam dua batang ke dalam 500 ml air dan diamkan di kulkas selama empat sampai lima jam, setelah dingin minumlah hingga habis.

2. Seledri atau biji seledri

Seledri adalah makanan tradisional yang digunakan untuk mengobati masalah kencing.

Untuk asam urat, ekstrak dan biji sayuran telah menjadi pengobatan rumahan yang populer.

Penggunaan eksperimental didokumentasikan dengan baik, meskipun penelitian ilmiah masih sedikit.

Diperkirakan seledri dapat mengurangi peradangan.

Cobalah makan seledri berkali-kali setiap hari, terutama batang seledri mentah, jus, ekstrak, atau bijinya.

3. Jahe

Obat asam urat yang selanjutnya yaitu jahe.

Hal ini karena jahe dipercaya dapat meredakan nyeri pada pengidap asam urat.

Jahe memiliki kandungan zat aktif diantaranya yaitu zingeron, gingerdione dan gingerol yang memiliki sifat antiinflamasi.

Baca Juga: Sakit di Sekitar Tumit Apakah Tanda Asam Urat?