Find Us On Social Media :

Alami Demam Berhari-hari, Chikita Meidy Panik saat Sang Buah Hati Didiganosis Penyakit Kawasaki, Apakah Berbahaya Bagi Anak?

Chikita Meidy ungkap sang anak yang alami demam berkepanjangan

GridHEALTH.id - Jarang didengar, Chikita Meidy panik saat sang buah hati sempat didiagnosis penyakit kawasaki.

Mantan penyanyi cilik Chikita Meidy sempat bagikan kondisi kesehatan sang anak.

Dirinya menceritakan proses sang buah hati yang didiagnosa penyakit Kawasaki.

Anaknya bernama Javier Raesha tersebut sempat mengalami demam selama berhari-hari.

Chikita dan suami pun memutuskan untuk membawanya ke rumah sakit agar ditangani lebih lanjut.

"Karena perlu observasi lebih lanjut, jadi aku di hari kelima, cek darahnya yang kedua Javier buruk banget, leukositnya di atas batas ambang semua," ucap Chikita Meidy saat diundang di salah satu acara televisi yang dipandu Feni Rose, dikutip Rabu (3/5/2023).Lanjut Chikita Meidy, gejala yang dialami anaknya mengindikasikan terdapat infeksi bakteri yang cukup hebat.

Hal itu membuat dokter yang tengah menangani anak Chikita Meidy mendiagnosa dengan penyakit kawasaki.

Mendengar hal itu, Chikita Meidy mencoba tetap tenang dan sempat mencari informasi lain ke penyanyi Selvi Kitty yang anaknya juga pernah mengalami sakit kawasaki.

"Selvi ngasih aku informasi, akhirnya aku mutusin untuk kembali ke dokter yang menangani Javier dari kecil," ucap Chikita Meidy.

Setelah mendapat penanganan baru dan serangkaian pengobatan, akhirnya Chikita Meidy menemukan jawaban pasti atas sakit yang dialami anaknya yang berusia 4 tahun.

Baca Juga: Teror Tikus di Pacitan Diawali Demam Hingga Korban Meninggal Dunia, Akibat Leptospirosis?

"Di hari keenam (perawatan) anakku bisa makan, besoknya lebih baik, tak lama setelahnya bisa pulang ke rumah, dan akhirnya anakku tidak terbukti kawasaki, hanya infeksi bakteri," tutur Chikita Meidy.