GridHEALTH.id - Pantangan asam urat yang banyak diketahui berkaitan dengan makanan tinggi purin.
Makanan dengan purin yang tinggi, memang perlu dihindari karena dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah.
Namun selain makanan, ada juga beberapa kebiasaan yang perlu dihentikan untuk mengurangi risiko asam urat kambuh.
Penyakit Asam Urat
Asam urat adalah jenis radang sendi yang disebabkan oleh terbentuknya kristal-kristal tajam di sekitar persendian akibat asam urat berlebih yang tidak terbuang melalui urine.
Apabila kondisi ini kambuh, pengidapnya akan merasakan gejala ketidaknymanan yang meliputi:
• Nyeri sendi hebat
• Pembengkakan dan sensasi hangat saat dipegang
• Kekakuan
Apa Saja Pantangan Asam Urat?
Dilansir dari Everyday Health, selain makanan beberapa kebiasaan juga harus dihindari untuk mencegah penyakit ini kambuh.
1. Tidak menjaga berat badan
Obesitas atau mempunyai berat badan yang berlebih, dapat meningkatkan risiko asam urat.
"Obesitas, diabetes, dan kenaikan kolesterol adalah kondisi yang umum dilihat bersamaan dan ketika hadir pada pasien yang sama disebut sebagai sindrom metabolik," kata Herbert S.B. Baraf, MD profesor kedokteran klinis di George Washingtom University.
Baca Juga: Gejalanya Hampir Mirip, Ternyata Ini Perbedaan Asam Urat dan Radang Sendi