Menghilangkan Tahi Lalat Tanpa Bantuan Medis
Menghilangkan tahi lalat sendiri tentu bukan solusi yang tepat dan tidak disarankan untuk dilakukan.
Pasalnya, meskipun sebagian besar bersifat jinak, tapi beberapa juga ada yang ganas dan berpotensi menjadi kanker.
Jika tahi lalat bersifat ganas, maka ketika dihilangkan mungkin masih ada sel kanker atau prakanker yang tertinggal yang dapat tumbuh kembali.
Selain risiko kanker, menghilangkan tahi lalat sendiri di rumah juga akan menyebabkan kondisi berikut:
1. Terjadi pendarahan yang butuh waktu lama untuk berhenti
3. Akan muncul bekas luka permanen
4. Proses menghilangkan tidak selesai dan akan muncul lagi
Jika memiliki tahi lalat dan merasa khawatir atau tidak nyaman, sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter kulit atau ahli bedah terlebih dahulu.
Mereka dapat memberikan penilaian yang tepat dan saran yang sesuai dengan kondisinya.
Penting juga untuk memeriksanya secara rutin dengan memerhatikan perubahan warna, ukuran, bentuk, atau jika terasa gatal dan berdarah. (*)
Baca Juga: Menghilangkan Tahi Lalat Apakah Aman? Ketahui Lebih Lanjut 5 Risikonya