Find Us On Social Media :

Hotman Paris Alami Penyumbatan Pembuluh Darah Hingga Pasang Ring, Awalnya Rasakan Pusing

Penyumbatan pembuluh darah diketahui setelah jalani pemeriksaan CT scan.

Penumpukan plak membuat pembuluh darah kaku dan menyempit, sehingga aliran darah terbatas dan pasokan oksigen yang diterima organ tubuh berkurang.

Bila tidak ditangani dengan tepat, penyempitan pembuluh darah dapat berakibat fatal dan menyebabkan kematian.

Penyebab pasti dari kondisi ini belum diketahui, tapi seiring bertambahnya usia risiko terjadinya aterosklerosis lebih besar.

Ditambah jika mempunyai kondisi seperti sering merokok, kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi (hipertensi), dan terlalu banyak gula di dalam darah.

Kebanyakan orang tidak mengalami gejala penyumbatan pembuluh darah hingga kondisi arteri benar-benar tersumbat. Jika ada tanda-tanda biasanya meliputi:

* Angina, nyeri dada atau ketidaknyamanan akibat jantung tidak mendapatkan cukup darah. Nyeri bisa menjalar ke leher, lengan, punggung, hingga rahang

* Sesak napas

* Aritmia (irama jantung tidak normal)

* Kelelahan atau kurang berenergi

Pengidapnya juga kerap mengalami gejala stroke seperti tubuh yang lemah secara tiba-tiba, kelumpuhan pada satu sisi tubuh, kebingungan, pusing, hingga hilang kesadaran.

Adapula gejala arteri perifer yang menyebabkan mati rasa, nyeri, dan infeksi.

Jika mengalami gejala-gejala tersebut, ada baiknya segera lakukan pemeriksaan. (*)

Baca Juga: Bisa Jadi Gejala Serangan Jantung, Waspadai Nyeri Lengan Seperti Ini