Find Us On Social Media :

Mengatasi Herpes Secara Tradisional, Bahan-bahannya Tersedia di Dapur

Herpes dapat ditularkan melalui kontak kulit.

2. Bawang putih

Selanjutnya bisa mencoba menggunakan bawang putih yang biasa tersimpan di dapur.

Sebuah riset yang dipublikasi di Elsevier pada 2020, menemukan bawang putih mempunyai sifat antivirus yang mampu melawan dua jenis virus herpes.

Cara pakainya yakni haluskan satu siung bawang putih segar dan tambahkan minyak zaitun untuk mengencerkannya.

Setelah dicampurkan, oleskan racikan bahan alami ini pada luka herpes setidaknya 3 kali sehari.

3. Madu

Dilansir dari Medical News Today, bahan alami lainnya yang bisa dipakai untuk meredakan gejala herpes adalah madu.

Studi pada 2019 yang terbit di BMJ, menunjukkan penggunaan madu kanuka sama efektifnya dalam mengobati herpes oral seperti krim antivirus.

Dalam penelitian tersebut, luka membutukan waktu 8 hari untuk sembuh dengan krim antivirus dan 9 hari dengan madu.

4. Lidah buaya

Lidah buaya merupakan tanaman yang sudah dikenal keefektivitasannya dalam mengatasi berbagai penyakit kulit, termasuk herpes.

Tanaman ini mempunyai sifat antiradang, antivirus, antibakteri, dan juga antiseptik yang mendukungnya sebagai obat tradisional.

Untuk mengatasi herpes, bisa oleskan secara langsung gel lidah buaya ke bagian luka herpes beberapa kali sekali.

Ini dilakukan untuk menenangkan kulit yang meradang dan juga mempercepat proses penyembuhannya. (*)

Baca Juga: Mengatasi Ketombe dengan Bahan Alami, Solusi Kulit Kepala Sehat Tanpa Efek Samping