Find Us On Social Media :

2 Jenis Usus di Saluran Cerna dan Macam-macam Penyakit yang Menyerangnya

Jenis usus di saluran cerna, salah satunya usus besar.

GridHEALTH.id - Makanan yang dikonsumsi, selanjutnya akan melalui proses pencernaan.

Pembahasan terkait hal ini, termasuk dalam materi pelajaran Biologi kelas XI tentang saluran dan kelenjar pencernaan makanan.

Saluran pencernaan makanan merupakan saluran yang menerima makanan dari luar dan mempersiapkannya untuk diserap oleh tubuh melalui proses pencernaan.

Perlu diketahui, di dalam saluran cerna terdapat sejumlah organ tubuh yang terlibat, salah satunya adalah usus.

Organ ini terdiri dari beberapa jenis dan memiliki perannya masing-masing. Yuk, cari tahu jenis usus dan masalahnya.

Jenis Usus di Saluran Cerna

Berikut adalah jenis-jenis usus yang terdapat dalam saluran pencernaan manusia.

1. Usus halus

Sari makanan diserap di usus halus. Di bagian ini juga terjadi proses pencernaan yang paling panjang.

Usus halus terdiri dari tiga bagian, yakni usus dua belas jari (duodenum), usus kosong (jejenum), dan usus penyerap (ileum).

Di dalam usus halus terjadi proses pencernaan kimiawi dengan melibatkan berbagai enzim pencernaan.

Pada dinding usus, terdapat vili yang berfungsi memperluas daerah penyerapan usus halus, sehingga sari-sari makanan bisa terserap lebih banyak dan cepat.

Dinding vili banyak mengandung kapiler darah dan kapiler limfe. Supaya bisa mencapai darah, sari-sari makanan harus menembus sel dinding usus halus dan selanjutnya masuk pembuluh darah.

Baca Juga: Saluran dan Kelenjar Pencernaan, Kenali Cara Kerja Lambung dalam Mengolah Makanan