Find Us On Social Media :

Amankah Pengidap Kolesterol Makan Gorengan? Cek Penjelasannya

Efek makan gorengan bagi pengidap kolesterol.

GridHEALTH.id - Gorengan merupakan camilan kesukaan banyak orang di Indonesia.

Rasanya yang lezat membuat berbagai macam gorengan, seperti pisang goreng dan tempe goreng, sulit dihindari.

Namun bagi pengidap kolesterol, makanan ini sering disebut sebagai salah satu yang dapat membuat levelnya di dalam darah naik.

Sehingga, seringkali pengidap kolesterol berusaha keras untuk menghindarnya. Tapi sebenarnya, amankah pemilik kolesterol makan gorengan?

Gorengan dan Kadar Kolesterol

Gorengan, terutama yang dimasak dalam minyak yang mengandung lemak jenuh atau trans, dapat menyebabkan kolesterol jahat (LDL) meningkat dalam darah.

Konsumsi lemak jenuh dan trans secara berlebihan dapat menyebabkan penumpukan plak dalam pembuluh darah.

Ini pada gilirannya, bisa menyebabkan peningkatan risiko terjadinya penyakit jantung dan stroke.

Meskipun gorengan dapat meningkatkan kolesterol jahat, hal ini bukan berati pengidap kolesterol harus menghindari makanan ini sepenuhnya.

Tips Makan Gorengan yang Sehat

Untuk mencegah kolesterol naik, penting memperhatikan asupan dan memilih jenis yang lebih sehat, serta mengonsumsinya dalam jumlah moderat.

Berikut ini adalah beberapa tips untuk pemilik kolesterol tinggi yang ingin mengonsumsi gorengan:

1. Pilih jenis yang lebih sehat

Ketika sangat ingin memakannya, pilih jenis gorengan yang lebih sehat, yakni digoreng dengan minyak sayur rendah lemak jenuh.

Baca Juga: Sering Terabaikan, Sakit Kepala Ternyata Tanda Awal Kolesterol Tinggi