Namun, di dalamnya terdapat bahan kimia yang dapat mengiritasi kulit ketiak dan menyebabkan benjolan kecil.
5. Kanker payudara
Dalam kasus tertentu, seperti kanker payudara, benjolan di ketiak bisa menjadi gejala awal yang harus diwaspadai.
Ini disebabkan oleh kelenjar getah bening yang membengkak. Biasanya juga disertai gejala lain, seperti benjolan di payudara, perubahan bentuk payudara, dan puting susu yang keluar cairan.
6. Limfoma
Selanjutnya adalah kanker limfoma, yang menyerang sistem limfatik. Gejalanya termasuk benjolan di ketiak, demam, keringat tengah malam, dan penurunan berta badan.
Ciri-ciri Benjolan yang Diwaspadai
Selain memperhatikan gejala penyerta, munculnya benjolan di ketiak juga perlu diwaspadai jika memiliki ciri-ciri berikut:
* Benjolan yang bertambah besar dengan cepat
* Benjolan memiliki tekstur yang keras dan tidak bergerak saat ditekan
* Benjolan mengeluarkan nanah atau darah
* Benjolan terasa nyeri
Jika menemukan benjolan di ketiak dan disertai dengan tanda-tanda tersebut, segera berkonsultasi dengan dokter.
Dengan begitu, maka bisa diketahui penyebabnya dan mendapatkan pengobatan yang tepat. (*)
Baca Juga: 6 Langkah Efektif Menghilangkan Bekas Cacar, Kulit Kembali Lagi Mulus