Find Us On Social Media :

Biarkan Peningkatan Gula Darah Tanpa Penanganan, 6 Kondisi Berbahaya Ini Bisa Terjadi

Retinopati salah satu bahaya gula darah terlalu tinggi.

4. Penyakit jantung dan stroke

Kondisi berbahaya lainnya yang dapat disebabkan oleh kadar gula darah tinggi, yakni gangguan pada jantung hingga terjadinya stroke.

Risiko tersebut disebabkan oleh penumpukan plak di arteri, sehingga aliran darah ke jantung dan otak terjadi.

5. Luka yang sulit sembuh

Gula darah tinggi juga bisa menyebabkan aliran darah terganggu dan memperlambat proses penyembuhan luka.

Akibatnya, tidak hanya luka yang butuh waktu lama untuk disembuhkan, tapi juga membuat seseorang berisiko mengalami infeksi.

6. Masalah pada kaki

Kerusakan saraf dan aliran darah yang buruk akibat gula darah tinggi bisa meningkatkan risiko komplikasi pada kaki.

Misalnya infeksi dan luka yang tidak kunjung sembuh. Dalam kondisi parah, bisa dilakukan amputasi.

Pencegahan dan Pengendalian Gula Darah

Mencegah dan mengendalikan gula darah sangatlah penting untuk menjaga kesehatan jangka panjang.

Pencegahan dapat dilakukan dengan selalu menjaga pola makan sehat, dengan membatasi konsumsi makanan dan minuman tinggi gula, serta memperbanyak makan buah, sayur, maupun biji-bijian.

Berolahraga pun juga tidak boleh ditinggalkan. Aktivitas fisik membantu tubuh menggunakan glukosa untuk energi dan meningkatkan sensitivitas insulin.

Supaya kondisi-kondisi berbahaya di atas tidak terjadi, disarankan juga untuk menjaga berat badan tetap ideal sehingga tak alami obesitas.

Kecukupan air minum perlu dipenuhi setiap hari, karena dehidrasi dapat meningkatkan kadar gula darah. (*)

Baca Juga: Solusi Alami Berkhasiat Tinggi, Begini Cara Membuat Rebusan Daun Ceri untuk Gula Darah Tinggi