Find Us On Social Media :

Bayi Sehat Buang Gas 13 - 21 Kali Sehari, Jika Kurang Rewel, Ini Solusinya

Cara mengatasi gas yang terperangkap di perut bayi

1. Ubah posisi menyusu

Menurut seorang dokter anak, Jennifer Shu, MD menyatakan bahwa saat bayi menyusu dengan botol atau ASI, usahakan agar kepala bayi lebih tinggi dari perutnya.

"Dengan begitu, susu akan masuk ke dasar perut, sedangkan udara naik ke atas. Hal ini lebih mudah bagi bayi untuk bersendawa," tambahnya.

Baca Juga : Bahaya, Jangan Berikan MPASI Bayi Sebelum Usia 6 Bulan, Ini Alasannya

Jika bayi menyusu langsung dari ibu, berikan bantal penyangga di bawah kepalanya agar ASI langsung masuk ke dalam perut dan mengurangi risiko tersedak.

2. Bantu bayi sehat bersendawa

Selain buang angin, bayi sehat juga sering bersendawa.

Taukah kalau bayi belum sepenuhnya dapat mengeluarkan gas dengan cara bersendawa.

Hal ini dapat menyebabkannya gelisah dan menangis karena gas masih terperangkap di dalam perut.

Baca Juga : Banjir Pekalongan Melanda, Waspadai Penyakit Yang Sering Muncul Saat Banjir

Oleh karena itu, peran orangtua untuk membantu bayi bersendawa adalah hal terpenting.