Kamar mandi
Bersihkan kamar mandi setiap hari, perkembangbiakan jamur dan bakteri di ruangan ini dapat dihindari. Jika jamur berkembang biak pada gorden/shower, gunakan pemutih.
Baca Juga : Sedang Tren Meski Kontroversial, Darah Donor Untuk Suntik Awet Muda
Pakaian kotor
Pakaian kotor merupakan sumber kuman dan bakteri. Oleh karena itu, sebaiknya pisahkan dan segera cuci pakaian anggota keluarga yang sakit. Sebaiknya cuci tangan sesudah memegang pakaian kotor.
Baca Juga : Hati-hati, Ini Dia Tiga Penyebab Tak Lancar Menyusui ASI
Tanaman
Tanaman di pot yang dapat mempercantik ruangan juga dapat menjadi tempat perkembangbiakan serangga yang biasanya membawa kuman ke makanan. Agar rumah bersih dan sehat bebas penyakit, perlu dibersihkan dari genangan air yang terdapat pada pot. (*)