GridHEALTH.id- Kita mungkin pernah mendengar istilah anyang anyangan. Ya, ini adalah kondisi keadaan ingin buang air kecil terus menerus, namun saat buang air kecil hanya sedikit yang bisa dikeluarkan.
Baca Juga : Infeksi Saluran Kemih pada Bayi, Berikut Tanda-tanda dan Cirinya
Anyang anyangan ini sebenarnya suatu gejala yang bisa disebabkan oleh berbagai gangguan kesehatan.
Namun yang tersering penyebabnya adalah infeksi saluran kemih (ISK), yakni infeksi di bagian kemih yang meliputi saluran ginjal, ureter, kandung kemih dan uretra.
Sebagian besar infeksi saluran kemih melibatkan saluran kemih bagian bawah, yaitu kandung kemih dan uretra.
Perempuan lebih berisiko terkena ISK daripada laki-laki. Hal ini karena saluran kemih perempuan lebih pendek dari laki laki.
Asal tahu saja, infeksi saluran kemih sangat berbahaya jika telah menyebar ke ginjal.
Baca Juga : Jangan Lakukan Ini di Pesawat Agar Perjalanan Aman dan Nyaman
Masalahnya, ISK tidak selalu menimbulkan tanda dan gejala, tetapi beberapa penderita ISK mengeluhkan hal di bawah ini:
- Dorongan yang kuat dan terus-menerus untuk buang air kecil
- Sensasi terbakar saat buang air kecil