Find Us On Social Media :

Baru Melahirkan, Wanita Ini Langsung Alami Menopause, Bagaimana Bisa?

Sima Davarian alami menopause dini setelah lahirkan anaknya.

GridHEALTH.id - Seyogyanya, menopause terjadi pada wanita di usia 45 tahun ke atas dengan ditandai dengan berakhirnya siklus menstruasi.

Tapi bagaimana jika menopause terjadi pada seorang wanita yang baru saja hamil dan melahirkan?

Rasanya mustahil terjadi ya?

Baca Juga : Menopause Dini Bisa Terjadi di Usia 30-an, Simak Penyebabnya!

Namun seorang wanita berusia 34 tahun asal Plymouth, Inggris, mengalami kejadian nyata tersebut.

Melnasi dari Daily Mail, Sima Davarian mengira dirinya akan mengalami gangguan kehamilan karena muncul gumpalan darah merah saat usia kehamilannya menginjak 35 minggu.

Seketika Davarian langsung dilarikan ke rumah sakit, dan saat diperiksa, terdapat benjolan kecil di rektum, bahkan saat diperiksa dengan biopsi yang mengonfirmasi bahwa dia menderita kanker stadium tiga.

Baca Juga : Bisa Bantu Ibu Saat Persalinan Nanti, Kenali 7 Manfaat Senam Hamil Ini

Berselang 5 hari setelah didiagnosis menderita kanker usus, Davarian melahirkan putrinya, Mathilda, melalui operasi sesar.