Find Us On Social Media :

Sering Menguap Padahal Tidak Mengantuk? Hati-hati 6 Gangguan Kesehatan Ini!

Ada sejumlah gangguan kesehatan yang bisa memunculkan gejala sering menguap.

GridHEALTH.id - Di saat mengantuk, menguap adalah hal yang sering kali muncul, terkadang tanpa terpikirkan. Itu artinya kita segera butuh tidur dan beristirahat.

Namun ternyata selain kelelahan dan mengantuk, terdapat hal lain yang bisa menyebabkan kita menguap.

Baca Juga: Hati-hati Berkendara Motor - Mobil Rawan Sakit Punggung dan Mengantuk

Kondisi kesehatan yang kita miliki juga dapat menjadi penyebab ketika kita menjadi sering menguap.

Dilansir dari Boldsky, berikut sejumlah penyakit yang bisa memunculkan gejala menguap, yaitu;

1. Masalah Otak

Munculnya perilaku menguap beberapa kali juga bisa disebabkan oleh radang otak seperti yang terjadi ketika kita mengalami stroke ringan.

Penelitian juga mengungkap bahwa menguap berlebihan merupakan gejala yang muncul dari pasien ketika mengalami peradangan di batang otak mereka.

Baca Juga: Bokongnya Jadi Hitam dan Melorot Akibat Suntikan Filler, Selebgram Ini Peringatkan Follower Jangan Tiru

2. Epilepsi

Epilepsi merupakan salah satu penyakit yang bisa menyebabkan munculnya menguap berlebihan. Masalah kesehatan ini bakal menyebabkan otak mengirimkan sinyal yang abnormal sehingga dapat membuat kita menguap secara berlebihan.

3. Masalah liver

Ketika kita menguap beberapa kali namun tidak merasa mengantuk, kemungkinan hal ini bisa terjadi karena kita memiliki masalah liver. Ketika hal ini kita alami, sebaiknya segera periksa ke dokter.

Baca Juga: Terungkap Lagi Manfaat Puasa, Ternyata Mampu Atasi Jetlag !

4. Multiple sclerosis (MS)

Penderita MS kemungkinan memiliki potensi yang besar untuk sering menguap. Hal ini terjadi karena ketidakmampuan mereka untuk mengontrol suhu tubuh sehingga pada akhirnya akan sering membuat mereka menguap.

Baca Juga: Alasan Penderita Diabetes Diminta Batasi Makan Kurma Saat Berbuka

5. Efek samping obat

Konsumsi beberapa obat-obatan tertentu bisa membuat tubuh merasa lelah dan kita akan sering menguap.

Jenis obat-obatan yang biasanya membuat kita mengantuk adalah yang mengandung SSRIs (selective serotonin reuptake inhibitors) atau antihistamines.

6. Gangguan tidur

Salah satu masalah lain yang mungkin kita alami ketika keseringan menguap adalah karena gangguan tidur yang kita alami. Kekurangan tidur ini bisa membuat kita tetap terjaga namun berulang kali menguap.

Baca Juga: Sedang Musim Jambu Biji, Diburu Karena Bikin Kulit Wajah Jadi Kencang

Sejumlah masalah kesehatan ini bisa menjadi penyebab kita sering menguap walaupun kita tidak merasa lelah dan mengantuk, juga tidak kekurangan tidur. (*)