Find Us On Social Media :

Satu Selera dengan Reino Barack, Bella Saphira pun Menyukai Cincau yang Ternyata Bisa Mengobati Darah Tinggi

Reino Barack dan Bella Saphir punya satu selera yang sama, doyan cincau yang ternyata obat darah tinggi.

GridHEALTH.id - Sepertinya pemberitaan tentang pasangan selebritis ini tiada habisnya.

Ya dia adalah Reino Barack dan Syahrini.

Namun kali ini bukan sekedar hubungannya saja yang menarik untuk dibahas, melainkan menu makanan yang mereka konsumsi selama puasa.

Baca Juga: Belajar Masak Demi Reino Barack, Sushi Jadi Menu Buka Puasa Syahrini yang Bakal Makin Disayang Suami

Bahkan baru-baru ini, dalam sebuah video di Youtube terlihat Reino Barack menceritakan momen kebersamaannya setelah resmi menjadi suami Syahrini.

Ternyata ada salah satu menu kegemaran Reino Barack yang selalu ia santap saat sahur, yaitu es cincau.

Es cincau hijau memang salah satu makanan yang menjadi primadona selama bulan puasa.

Baca Juga: Telat Bangun Tak Perlu Panik,  Ini Resep Makanan Sahur Praktis & Sehat agar Puasa Lancar

Bahkan tak hanya Reino Barack saja, seorang artis yang sudah 6 tahun menjadi seorang muslim ini juga memiliki selera yang sama dengan suami Inces Syahrini.

Siapakah dia?

Dia adalah Bella Saphira , yang sudah lama jarang terlihat mengisi acara di layar kaca.

Resmi menjadi mualaf selama 6 tahun, bukan hal yang sulit sepertinya bagi Bella Saphira dan keluraga.

Bahkan, baru-baru ini istri pejabat TNI, Agus Surya Bakti tersebut memamerkan takjil kiriman sang ibunda di instagram story-nya, Jumat (24/5/2019).

Baca Juga: Ikut Ramaikan Ramadan, Ternyata Chris Pratt juga Jalani Puasa Selama 21 Hari

"When my mother bought this much organic cincau for me 25 km away from my parent's resindence, just only for ramadhan breakfasting," tulis istri jenderal bintang dua ini.

Yang artinya, ketika ibuku membelikanku cincau organik sebanyak ini untukku yang berjarak 25 km dari rumah kedua orangtua, hanya untuk takjil buka puasa.

Dipostingan selanjutnya, Bella Saphira menjelaskan menu takjil yang ia terima ternyata adalah cincau organik yang banyak khasiatnya.

Baca Juga: Tak Hanya Terlilit Tali Pusat Seperti Anak Kelima Irfan Hakim, 5 Permasalahan Ini Kerap Kali Dialami Bayi Baru Lahir

"(Bukan Endorse) Jadi tidak pajang Merk nya, But this organic cincau is good ! Banyak Khasiat Baiknya," tulisnya.

Melansir dari National Park Board, cincau hijau berasal dari tanaman yang secara botani dikenal sebagai Cyclea barbata.

Cincau hijau sudah dikenal sejak zaman dahulu, bahkan beberapa pengobatan tradisonal Cina menggunakannya untuk mengobati keluhan lambung dan tekanan darah tinggi.

Dari hasil penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Engineering and Science Research ditemukan fakta bahwa cincau hijau mengandung antioksidan, salah satunya fenol.

Dalam penelitian disebutkan bahwa kandungan antioksidan ini berpotensi memberikan efek positif jika dikonsumsi oleh orang dengan hiperurisemia (tingginya kadar asam urat dalam darah).

Baca Juga: 5 Masalah Kesehatan Ini Akan Muncul Kalau Tidak BAB Setiap Hari

Sedangkan itu, cincau hitam juga kaya akan antioksidan, seperti  flavonoid dan tanin.

Dalam penelitian tersebut disebutkan bahwa cincau hitam memiliki manfaat sebagai antidiabetes, antikanker, antihipertensi, mengendalikan kolesterol, dan antidiare.

Bahkan cincau sering dipercaya untuk meredakan panas dalam.

Walaupun belum ada penelitian langsung mengenai manfaat tersebut, namun tampaknya es cincau selalu menyegarkan apalagi diminum ketika sahur atau buka puasa.

Hasil penelitian dari Fakultas Biologi Universitas Gajah Mada (UGM), cincau hijau memiliki berbagai senyawa metabolit sekunder seperti golongan senyawa tarpenoid, flavonoid, fenolik, dan tanin.

Senyawa metabolit sekunder tersebut dikenal berfungsi sebagai imunomodulator dan antioksidan alami.

Satu porsi 330 g cincau mengandung 44 g karbohidrat, dan 2 g karbohidrat ini berasal dari serat makanan.

Baca Juga: Pertama Kalinya Irfan Hakim Lihat Air Ketuban Hijau Bercampur Kotoran, Tanda Apa Ini?

Bahkan dari beberapa penlitian lainnya menyebutkan cincau hijau mengandung kalori rendah yang cocok untuk dikonsumsi saat diet.

Cincau juga tidak mengandung lemak, vitamin atau mineral apa pun.

Karena itu, jumlah kalori dari makanan penutup ini tetap relatif rendah.

Jadi siapa yang tertarik mengikuti menu buka dan sahur ala Reino Barack dan Bella Saphira ini?(*)

#Gridnetworkjuara #gridhealthid #inspiringbetterhealth