Merendam kaki untuk melakukan detoksifikasi ini bisa dilakukan sendiri di rumah dengan membuat ramuan khusus.
Dilansir dari Medical Daily, terdapat dua bahan alami yang bisa kita gunakan untuk mengusir racun di dalam tubuh.
1. Ramuan cuka apel
Sejumlah penelitian telah mengungkap bahwa cuka apel memiliki kandungan antikuman dan antimikroba yang tinggi. Hal ini mengapa ramuan ini cocok untuk merendam kaki.
Merendam kaki menggunakan cairan ini bisa menjaga kadar asam pada kulit. Jika kita menderita jamur kaki atau bau kaki, kita bisa merendam kakimu dengan cairan ini.
2. Garam Epsom
Dalam proses detoksifikasi, garam epsom dapat menjadi ramuan yang sangat berguna. Bahan ini memiliki manfaat yang mampu mengurangi rasa sakit pada tubuh.
Baca Juga: Ani Yudhoyono dan Besan Sama-sama Punya Kanker, Akankah Keturunan Mereka Bernasib Sama?
Garam Epsom mengandung magnesium yang tinggi yang menyebabkannya mampu mengurangi gejala peradangan dan nyeri.
Bahan ini juga mengandung oksigen dan sulfur yang mampu mengusir berbagai racun di dalam tubuh.