Find Us On Social Media :

Wanita Asal Lampung Ini Alami Nifas Selama 3 Bulan Pasca Operasi Sesar, Saat Dicek Teryata Ada Benda Asing Membusuk di Perutnya

Ilustrasi sakit di bagian perut pasca operasi sesar

GridHEALTH.id - Sebuah hal yang normal bagi setiap wanita mengalami masa nifas setelah melahirkan.

Darah nifas atau disebut lochia, merupakan pendarahan setelah melahirkan yang terjadi akibat lepasnya plasenta yang menyelimuti tubuh bayi dari dinding rahim.

Baca Juga: Wanita Ini Jalani Operasi Sesar Dalam Keadaan Sadar Tanpa Dibius, Ini Risiko Jangka Panjang yang Akan Dihadapinya

Hal ini terjadi akibat pembuluh darah dalam dinding rahim robek yang akhirnya berkontraksi mengeluarkan darah.

Umumnya, darah nifas (lochia) akan keluar selama kurang lebih 6 minggu atau sekitar 40 hari setelah melahirkan, menurut American Pregnancy.

Baca Juga: Lebih Baik Dibuka Atau Diperban? Ini Tips Mengatasi Luka Lecet Di Telapak Tangan

Namun bagaimana jika darah nifas ini harus keluar lebih dari 6 minggu?

Hal ini terjadi pada seorang wanita asal Lampung bernama Septina (25) yang mengalami masa nifas hampir 3 bulan lamanya.