Find Us On Social Media :

Mulai Usia 40 Disarankan untuk Deteksi Dini Kerusakan Otak, Ini Alasannya

Pemeriksaan otak dilakukan untuk mendeteksi dini bila ada kerusakan di otak.

Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan agar otak tetap sehat dan berfungsi optima;

1. Cukupi kebutuhan nutrisi otak

Lindungi otak dari kerusakan yang diakibatkan oleh radikal bebas dengan makanan yang mengandung antioksidan, omega-3, asam folat, dan vitamin B6 juga vitamin B12.

Baca Juga: Hari Anak Nasional: Google Luncurkan Aplikasi Membantu Anak Jadi Cerdas, Percaya Diri, dan Selalu Ingin Tahu

2. Jangan rusak dengan asap rokok

Segera hentikan mengisap rokok karena merokok membuat bagian penting dari otak, yaitu bagian korteks, rentan mengalami penipisan.

Korteks merupakan bagian otak yang berkaitan dengan kemampuan berpikir, mengingat, bahasa, dan persepsi.

Selain itu, rokok juga bertanggung jawab terhadap beberapa penyakit terkait otak, seperti stroke, aneurisma otak, dan demensia.

Baca Juga: Satu Bulan Sebelum Serangan Jantung, Tubuh Beri Peringatan Lewat Gejala-gejala yang Harus Diwaspadai Ini

3. Olahraga teratur

Olahraga dapat memperbaiki kinerja pembuluh darah kecil dalam mengantarkan darah yang kaya oksigen menuju otak.

Pertumbuhan sel baru dan hubungan antarsaraf dalam otak juga akan lebih optimal dengan olahraga teratur.