Find Us On Social Media :

Tega, Pemeran Wiro Sableng Ini Tak Ingin Segera Obati Anaknya Ketika Sakit, Kok Bisa?

Tega, Pemeran Wiro Sableng Ini Tak Ingin Segera Obati Anaknya Ketika Sakit

Dibalik keputusannya tersebut, rupanya Vino G Bastian punya prinsip bahwa setiap penyakit adalah proses alamiah.

"Buat saya itu (sakit) adalah proses yang alami untuk daya tahan tubuhnya. Jadi kalau sering-sering terkontaminasi obat nggak bagus," terangnya, mengutip Kapan Lagi.

Baca Juga: Berusaha Berikan Adik Untuk Anak Semata Wayangnya, Anak Armand Maulana Histeris hingga Trauma Lihat Dewi Gita Pendarahan: 'Kayak Dia yang Kehilangan Anak'

Walau terkesan tega dengan kesehatan anak, namun ternyata prinsip Vino G Bastian tersebut diacungi jempol oleh beberapa dokter.

Bahkan seorang dokter anak spesialis anak, dr Yulianto S.K, SpA(K) juga menyarankan pada seluruh orangtua agar tidak panik ketika anak sakit.

Baca Juga: Musim Kemarau Sering Memicu Timbulnya Alergi, Atasi dengan Cara Ini

"Jadi bagi orangtua, tidak perlu panik jika anak mengalami demam, batuk atau pilek," ujarnya saat ditemui GridHEALTH.id di bilangan Bintaro.