Find Us On Social Media :

Gusi Berdarah Saat Hamil Bisa Sebabkan Preeklamsia Hingga Kelahiran Prematur, Ini Penyebab dan Solusinya

Jangan sepelekan gusi berdarah saat hamil, karena bisa sebabkan preeklampsia.

Melansir laman Mayo Clinic, preeklampsia adalah komplikasi kehamilan yang menyebabkan gejala-gejala, seperti: tekanan darah tinggi, pembengkakan pada kaki dan tangan, serta kerusakan pada sistem organ tubuh, terutama pada hati dan ginjal.

Jika tak ditangani, preeklampsia bisa menyebabkan komplikasi serius, bahkan bisa berisiko kematian pada ibu hamil maupun bayi yang dikandung.

Perawatan yang paling efektif untuk menangani preekampsia ini adalah dengan melahirkan bayi yang dikandung.

Bahkan setelah melahirkan pun, ibu hamil masih membutuhkan waktu yang cukup lama untuk pulih.

Baca Juga: Didaulat Menjadi Ketua Komite Mata Nasional, Siapa Sangka Jurnalis ini Pernah Juling

Untuk itulah gusi berdarah saat kehamilan tak boleh dianggap sepele dan harus segera diatasi.

Sebab bisa berbahaya bagi ibu hamil dan bayi yang dikandungnya.

Menilik laman Baby Center, terdapat beberapa langkah yang dapat dilakukan ibu hamil untuk mengatasi gusi berdarah, yaitu:

 Baca Juga: Dua Kali Jual Mobil Demi Hidupi Keluarga, Begini Kehidupan Chrisye Hingga Sempat Alami Demensia Sebelum Meninggal