Find Us On Social Media :

Bau Mulut, Tanda Awal Penyakit Jantung yang Perlu Diwaspadai

Kesehatan mulut bisa menjadi alat prediksi yang baik tentang kesehatan jantung seseorang.

"Mulut yang penuh bakteri 'jahat' dapat memasuki aliran darah dari mulut dan menyebabkan peradangan pada pembuluh darah, yang dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular."

Studi telah menunjukkan bahwa kehilangan gigi dan gusi yang meradang (periodontitis) adalah penanda penyakit jantung," sambungnya.

Baca Juga: Diam-diam Makin Populer, Alat Kontrasepsi Kondom Larut Buat Wanita

Tanda-tanda peringatan dari kondisi periodontitis lainnya, termasuk memiliki gusi merah atau bengkak serta pendarahan setelah menyikat gigi.

Ketika kondisi ini berkembang, ini dapat menyebabkan bau mulut, rasa tidak enak di mulut.

Inilah mengapa jika sudah melihat tanda-tanda ini, seseorang harus segera memeriksakannya ke dokter agar segera terdiagnosis.

Tanda-tanda lain yang lebih umum dari serangan jantung termasuk nyeri dada yang parah, nyeri yang menjalar di lengan, dan tiba-tiba merasa sangat pusing.

Kita dapat menurunkan risiko serangan jantung dengan melakukan sedikit perubahan pola makan atau gaya hidup.

Baca Juga: Utang BPJS ke Rumah Sakit Menggunung Bikin Pelayanan Ke Pasien Terseok-seok, Tapi Hebat, RSUD di Kota Kecil Ini Dinobatkan Jadi  RS Terbaik di Dunia !

Seperti mengurangi kandungan lemak dan jumlah garam dalam makanan karena dua hal ini dapat meningkatkan kemungkinan serangan jantung. (*)