Find Us On Social Media :

Ciri Bayi Sudah Siap Memulai MPASI? Ketahui Strategi Pemberian yang Tepat Menurut Ukuran Si Kecil

Strategi Pemberian MPASI yang tepat untuk bayi.

GridHEALTH.id – Menurut WHO pemberian MPASI sudah bisa dimulai ketika bayi sudah berusia 6 bulan.

Baca Juga: Berita Kesehatan MPASI: Bingung Bikin Menu MPASI Saat Liburan? Ini Cara Anti Ribet tapi Anak Tetap Sehat

Saat itu saluran pencernaan bayi berusia 6 bulan sudah siap untuk makanan padat.

Selain itu kebutuhan energinya disaat itu sudah tidak dapat dipenuhi oleh ASI saja.

Bayi harus sudah perlu memperoleh aneka zat gizi yang didapatnya langsung dari sumber makanan.

Baca Juga: Berita Kesehatan MPASI: Ingin Bayi Tumbuh Sehat? Inilah MPASI 6 Bulan Pertama Terbaik bagi Tumbuh Kembang Sang Buah Hati

Selain melihat dari usia, bayi yang sudah bisa duduk dengan leher tegak dan mengangkat kepalanya sendiri tanpa bantuan, sejatinya sudah membutuhkan asupan makanan pendamping ASI.

Kondisi itu biasanya ditunjukan dengan sudah adanya ketertarikan bayi pada makanan.

Misal, dia akan meraih makanan yang ada didekatnya.