Find Us On Social Media :

Berita Kesehatan Flu: Bukan Es Krim, Jenis Es Ini Boleh Dikonsumsi saat Sakit Flu

Makan es saat flu

GridHEALTH.id - Flu kerap kali membuat seseorang merasa tak bertenaga dan sulit beraktivitas.

Pasalnya, flu sering kali menyebabkan demam, sakit kepala, pilek, hidung tersumbat, serta batuk.

Baca Juga: Berita Kesehatan Flu: Tak Pernah Disadari, Flu lebih dari 3 Minggu Bisa Sebabkan Rambut Rontok

Bahkan sesekali flu dapat menyebabkan sakit tenggorokan, badan gemetar hingga menggigil, nyeri otot sekujur tubuh, kelelahan parah hingga 2 sampai 3 minggu, mual dan muntah. Dalam waktu 2 sampai 5 hari, gejala flu akan semakin parah.

Saat sakit flu, beberapa orangtua juga mengeluarkan asihat agar para anaknya menghindari berbagai makanan agar sakitnya lekas sembuh.

Diantara makanan tersebut adalah es, entah es krim atau es mambo rupanya cairan beku itu sering dijadikan pantangan makanan selama sakit flu.

Baca Juga: Kembali Pingsan Saat Manggung, Via Vallen Minta Maaf dan Sebut Alami Mabuk Perjalanan

Namun dibalik larangan orangtua itu, rupanya peneliti menyebutkan bahwa es malah mampu menambah tenaga dan meingkatkan daya tahan tubuh.

 

Dilansir dari WebMD, ternyata es dapat menenangkan tenggorokan ketika sakit, bengkak, atau kering.

Es mambo ini adalah es yang terbuat dari jus buah asli 100%, bukan air gula yang dibekukan.

Baca Juga: Beda dengan Penjelasan Teddy, Rumah Sakit Beberkan 2 Fakta Kematian Mantan Istri Sule, Belum Diautopsi?

Makanan ini menjaga agar tubuh kita tetap terhidrasi yang merupakan kunci saat tubuh melawan flu.

Mendapatkan cukup cairan menjaga lendir tetap tipis dan mengurangi kemampatan saat flu.

Sayangnya, Dr Morgan Jenkins, dokter di Raffles Medical Hong Kong menjelaskan bahwa seorang yang menderita flu kurang diperbolehkan untuk mengonsumsi es krim.

Baca Juga: Hingga 12 Januari 2020 Siap-siap Hujan Lebat di Jakarta dan Sekitarnya, Awas Bahaya Penyakit yang Menyerang

Pasalnya, sebuah penelitian di tahun 1993 menemukan hampir dua pertiga orang percaya bahwa hanya satu gelas susu menyebabkan lebih banyak lendir di tenggorokan.

Baca Juga: Dijemput Rhoma Irama, Ridho Rhoma Saling Rangkul hingga Titikan Air Mata

Kata-kata yang digunakan untuk menggambarkan perasaan itu lengket, tebal, tersumbat, berat dan tersumbat.

Sebelum mengonsumsi es saat flu, ada baiknya untuk konsultasi ke dokter terlebih dahulu. (*)

Baca Juga: Kembali Pingsan Saat Manggung, Via Vallen Minta Maaf dan Sebut Alami Mabuk Perjalanan

 #berantasstunting