Find Us On Social Media :

6 Manfaat Lidah Buaya bagi Kesehatan, Salah Satunya Kurangi Gula Darah

Selain untuk kecantikan kulit, lidah buaya juga punya banyak manfaat lainnya untuk kesehatan tubuh.

GridHEALTH.id – Sejak lama, lidah buaya atau aloe vera dikenal dengan berbagai manfaatnya bagi kesehatan, terutama kulit.

Tanaman lidah buaya dapat menyegarkan, membersihkan, hingga menyembuhkan peradangan pada kulit.

Baca Juga: Cuma 5 Menit, Wajah Langsung Cantik Alami dengan Masker dari Kombinasi Lemon dan Lidah Buaya

Oleh karena itu, saat ini banyak produk perawatan kulit dan kecantikan yang menggunakan lidah buaya sebagai bahan utama.

Namun tidak hanya bermanfaat untuk kulit saja, lidah buaya juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Baca Juga: Akupunktur Untuk Kesuburan, Peluang Kehamilan Jadi Lebih Besar

Mengutip dari LifeHack, berikut ini 6 manfaat lidah buaya bagi kesehatan yang mungkin belum diketahui banyak orang.

1. Mencegah penyakit

Tanaman lidah buaya mengandung antioksidan yang sangat tinggi. Antioksidan melawan radikal bebas pada tubuh dengan memusnahkannya dan mencegah sel-sel tersebut memburuk menjadi penyakit seperti kanker.